Friday, August 31, 2012

Cintaku, Cinta Sehidup Semati


Bila cinta sehidup semati sekiranya hanya pernah dibaca di dongeng atau dilihat di film saja, percayalah bahwa itu ada. Itu nyata.
Adalah Katie Kirkpatrick dan Nick Godwin, pasangan yang masih sama-sama muda dan jatuh cinta. Namun, cinta mereka bukan hanya karena gairah remaja. Cinta mereka adalah cinta sejati, yang ditunjukkan lewat kesetiaan mereka satu sama lain, serta ketulusan dari dalam hati.

Suatu hari, tepat di hari Valentine tahun 2002, Katie didiagnosa mengalami tumor otak. Pun demikian, ia tetap bersemangat belajar dan melanjutkan studinya. Tak selang lama, setahun kemudian ternyata dokter menemukan bahwa tumor juga telah membungkus paru-parunya. Katie, tetap tak menyerah. Ia bahkan sempat berpartisipasi dalam kejuaraan balap sepeda Lance Armstrong, yang hasilnya dikumpulkan untuk mendanai organisasi peduli kanker.
katie
courtesy izismile.com
15 Januari 2005, Katie genap berusia 21 tahun, dengan senyum dan optimisme di wajahnya, ia memutuskan menikah dengan pria yang dicintainya, Nick Godwin. Cinta mereka merekah sejak di bangku SMA, dan masih terus berlanjut tanpa ada yang bisa menghalanginya.

Saat itu Nick berusia 23 tahun, selalu setia menemani Katie dalam kondisi apapun. Bahkan saat harus berbaring di rumah sakit, Nick akan menjaganya semalaman tanpa peduli rasa lelah yang dirasakan setelah bekerja seharian. Tiga hari menjelang pernikahannya, Katie sempat terbaring di rumah sakit dan menjalani perawatan singkat. Kondisinya terlihat memburuk sampai ia harus memakai oksigen. Penyakit yang dideritanya perlahan menggerogoti setiap bagian tubuhnya.

Tibalah hari pernikahan itu. Mereka menikah di gereja Hazel Park, ditemani keluarga dan sahabat-sahabatnya. Sesekali tampak Katie merasa kelelahan dan menundukkan dirinya di kursi. Kondisinya yang lemah membuatnya harus memakai oksigen dan duduk di kursi roda sepanjang pesta pernikahannya. Nick, masih setia menemani dan menjaganya.
Tak terlihat ada kesedihan sedikitpun di mata mereka. Mereka berfoto, saling memeluk, mencium dan terlihat saling mencintai satu sama lain. Tak terlihat seperti pasangan yang sedang bersedih.
katie
courtesy izismile.com
Lima hari setelah pernikahannya, Katie menghembuskan nafas terakhirnya. Tidak dikalahkan oleh penyakit kanker yang dideritanya. Tetapi ia justru telah membunuh penyakit itu. Ia berjuang menundukkan rasa sakit demi orang yang paling dicintainya. Hingga akhir hayat, cinta itu tetap kuat bersatu di dalam hati keduanya.

Semua ini terasa seperti mimpi yang menjadi kenyataan.
Ia adalah wanita yang tercantik di dunia Bagaikan sosok malaikat...
Ia seperti inspirasi bagi semua orang.
Ia tak pernah berhenti tersenyum, 
tak peduli apapun yang terjadi padanya...
 
Tak peduli kabar buruk yang didengarnya...
 
Ia sosok wanita yang mendekati sempurna.
 
Ia adalah istriku,
Katie Kirkpatrick.

Dengan penuh cinta, 
Nick Godwin 

Thursday, August 30, 2012

Khasiat Lobak : Ampuh Netralkan Racun Rokok

Lobak yang selama ini biasa digunakan dalam campuran soto ternyata memiliki kandungan asiri yang patut dicoba sebagai penetral racun rokok di dalam tubuh.

Herbalis di Condongcatur, Sleman, Martanto mengatakan, tanaman yang memiliki nama latin Raphanus sativus ini termasuk jenis tanaman musiman. “Banyak orang bingung mau buat apa, kalau susah bisa buat obat kesehatan,” katanya, Rabu (29/8).

Batang lunak berbentuk umbi bewarna putih pucat itu sebelumnya telah banyak digunakan untuk pengobatan herbal di China terkait beberapa jenis penyakit. Lobak merupakan sayuran rendah kalori yang tidak mengandung lemak. Bahkan, bagus juga untuk menghilangkan lemak di tubuh.

Menurut Martanto, kandungan utama lobak yaitu serat makanan yang bisa membangkitkan energi. Meski mengandung serat tinggi dan rasa kurang sedap, sayur mirip wortel itu juga mengandung vitamin C.

“Nah, vitamin C itu yang dapat membantu menetralkan racun seperti endapan asap rokok dalam tubuh karena lobak ada minyak asirinya,” kata Tanto.

Kerja lobak dalam menetralkan didukung banyak senyawa yang dikandung seperti antioksidan vitamin C dan asiri yang bersifat membersikan. Cara menetralkan racun rokok yakni dengan meminum air perasan lobak setiap tiga bulan sekali.
 

Lobak juga dipercaya melancarkan sistem pernafasan, mencegah infeksi dan alergi.

Selain itu kandungan vitamin C yang dimiliki juga memiliki fungsi menjaga tubuh dari serangan flu hingga penyakit seperti diabetes dan jantung.

Tak hanya vitamin untuk kekebalan sistem tubuh, karena lobak juga mengandung senyawa lain di antaranya vitamin K, B6, niasin, asam folat, dan pantotenat.

Konsumsi lobak secara rutin juga dipercaya dapat merawat kesehatan kulit, karena vitamin C didalamnya bekerja sebagai antioksidan dan dapat menghambat senyawa melanin yang tidak baik untuk kulit.

Sedangkan sifatnya yang kaya serat, pedas dan berair memungkinkan juga sebagai pilihan sayur buah untuk variasi menu diet.

Inilah Akibatnya Jika Kebutuhan Seks Tidak Terpenuhi

Seks menjadi kebutuhan dasar manusia, seperti makan dan minum. Kalau kebutuhan seks tak terpenuhi Anda pun bisa sakit, seperti halnya tidak makan dan tidak minum. Seksolog Zoya Amirin mengatakan tidak terpenuhinya kebutuhan seks berdampak pada fisik dan psikis.

Secara emosional, seseorang yang tidak terekspresikan kebutuhan seksnya, akan mudah marah, tidak bahagia, sinis, berperilaku negatif seperti senang bergosip. Sementara penyakit fisik yang kerap dialami mereka yang tak terpenuhi kebutuhan seksnya, di antaranya psikosomatis, biduran, rambut rontok, dan gejala stres. "Kalau ada pasien yang mengeluh sakit dan memeriksakan ke dokter, namun tak ada tanda penyakit apa pun, pasien ini akan dirujuk ke psikolog.

Salah satu sebab keluhannya adalah karena kebutuhan seksnya tidak terpenuhi atau tidak terekspresikan dengan benar," tutur Zoya kepada Kompas Female di Jakarta, beberapa waktu lalu. Kebutuhan seks yang tidak terpenuhi dipengaruhi sejumlah faktor, kata Zoya.

Seperti kurangnya pujian dari pasangan, kualitas hubungan seks yang buruk, hingga vaginismus. "Kita tumbuh dalam masyarakat yang kondisinya menjelek-jelekkan seks. Setiap akan penetrasi istri kesakitan karena selama ini perempuan menganggap seks adalah dosa. Saat awal pernikahan tidak sedikit perempuan yang stres karena selama hidupnya ia memahami seks sebagai sesuatu yang buruk, jorok, tabu.

Imej seks terlalu jorok sehingga perempuan merasa tegang saat akan melakukan hubungan seks di malam pertama misalnya," jelas Zoya. Kondisi ini juga lah yang membuat perempuan, juga bersama pasangannya, menjadi tak terpenuhi kebutuhan seksnya. Selain juga hubungan seks tak terekspresikan dengan tepat. Untuk mengatasi berbagai masalah yang timbul dari tidak terpenuhinya kebutuhan seks,

Zoya kerap menerima pasien terapi juga konseling. Perlahan, pasien ini harus dilatih untuk mulai menikmati seks, dengan mengubah mindset terlebih dahulu. Tahapan terapi ini bisa beragam pada setiap orang. Mulai seminggu sekali selama tiga bulan, juga sebulan 2-3 kali selama enam bulan. "Berapa lama waktu yang dibutuhkan bergantung pada seberapa besar masalah seksual yang dihadapi seseorang, yang membuat kebutuhan seksnya tidak terpenuhi," tutup Zoya.

GGRM Gagal Bertahan Di Atas 50000, Sell


GGRM tidak mampu bertahan di atas support 50050-nya dan kembali melemah. Hal ini menunjukkan GGRMkehilangan momentum rebound dan terancam oleh penurunan menuju 39600 dengan minor target 46050. MACD yang hampir Dead Cross menunjukkan saham ini berpeluang kembali bergerak negatif.
Rekomendasi: Sell. Strong Sell jika tembus 48950.
Disclaimer ON

BBRI Turun Menguji Kekuatan Support di 6650


BBRI turun menuju support psikologis MA200 di 6650 dan rangkaian Moving Average 6500 – 6650. Secarabersamaan BBRI akan menguji kekuatan support yang dahulu merupakan Down Trend Resist Line-nya. Jika BBRI mampu bertahan di atas area 6500 – 6650, BBRI berpeluang rebound setidaknya menuju Gap di 7000 – 7050.
Rekomendasi: Speculative Buy di area penurunan. Stoploss level 6250.
Disclaimer ON

IHSG Akan Menguji Rangkaian Support Psikologis, What Next?


IHSG saat ini melemah menuju rangkaian support Moving Average-nya dimana MA200 berada pada level 3960, MA100 di 4042, dan MA50 di 4040. Ini akan menjadi rangkaian support penentuan arah IHSG kedepan, jika IHSGmampu bertahan di atas support psikologis 3960 – 4042, maka peluang rebound bagi IHSG akan terbuka setidaknya kembali menuju level all time high di 4234. Namun sebaliknya jika IHSG tidak mampu bertahan di atas 3960, maka IHSG terancam untuk melanjutkan penurunan menuju Long-term Trend Line Support-nya di 3760 dengan minor target 3860 (area Gap 3827 – 3848). MACD harian telah Dead Cross namun MACD mingguan masih positif, menunjukkan IHSG berada di persimpangan jalannya.
Disclaimer ON

Wednesday, August 29, 2012

10 Hal Positif Yang Memotivasi


Seringkali yang kita butuhkan saat menghadapi sebuah masalah adalah, sosok yang memberi dukungan dan semangat, sebuah pelukan, senyuman yang manis dan menguatkan atau tatapan mata yang meyakinkan bahwa kita bisa melewatinya.
Namun, sayangnya semua hal tersebut tak selalu bisa kita dapatkan saat kita sedang down.
Agar tak terlanjur terpuruk dalam kesedihan dan masalah, baca 10 motivasi positif ini deh.

Saat harus berhenti dari pekerjaan
Apapun penyebab Anda harus berhenti dari pekerjaan, jangan pernah menganggapnya sebagai sebuah beban dan kesalahan. Tidak! Ini bukan kesalahan! Ini adalah sebuah kesempatan bagi Anda untuk mewujudkan mimpi dan semua ide-ide yang pernah Anda kubur dalam-dalam.

Saat baru saja putus cinta
Orang gampang saja mengatakan pada Anda "cari saja yang baru," tetapi kenyataannya memang tak pernah semudah itu. Sembuh dari patah hati itu jauh lebih sulit ketimbang sembuh dari penyakit lainnya. Tetapi akankah Anda menyerah dan semakin jatuh pada rasa sakit itu?
Ketimbang terus menerus menangisi apa yang sudah tak bisa diselamatkan, ini adalah waktunya memperbaiki diri. Baik penampilan, karier, maupun hubungan sosial Anda dengan teman-teman lainnya. Anda tak harus bilang "aku akan move one" tetapi katakan saja dengan sikap Anda yang nyata. Perlahan rasa sakit itu akan sembuh dan menghilang.

Dipecat atau di-PHK oleh atasan
Yang terberat adalah ketika harus dirumahkan oleh perusahaan. Tidak mudah mencari pekerjaan baru yang dapat mencukupi biaya hidup sehari-hari.
Tetaplah berpikir bahwa ini adalah kesempatan untuk Anda membuka lahan bisnis atau mencari pekerjaan yang sesuai dengan yang Anda inginkan.

Ditipu orang
Terkadang tak habis mengerti, kok bisa ya orang yang sudah diberikan kepercayaan malah tega menipu Anda.
Sumpah serapah tidak akan mengembalikan kepercayaan yang telah hilang. Bersyukur saja bahwa Anda bisa belajar satu hal baru bahwa Anda harus lebih berhati-hati dalam memberikan kepercayaan pada orang lain.

Saat sedang jatuh sakit
Biasanya Anda beraktivitas ini itu, tetapi kali ini harus berbaring di atas ranjang karena sakit. Apakah ini sebuah hukuman? Tidak. Ini adalah sebuah kesempatan bagi tubuh Anda yang biasanya diforsir untuk beristirahat mengumpulkan kembali energi, sejenak.

Saat cintamu diduakan
Sudah memberikan cinta dan kasih sayang sepenuhnya, memberikan kepercayaan dan kesetiaan, eh malah diduakan. Teganya...
Tenang saja, justru lewat hal ini Anda tahu tanpa harus memberikan test padanya. Bahwa ia bukanlah pasangan yang tepat untuk Anda. Dan Anda berhak mendapatkan seseorang yang lebih baik ketimbang dirinya.

Saat keinginan tidak terwujud
Rencana Tuhan memang tidak pernah bisa ditebak. Apa yang kita inginkan tak selalu bisa kita miliki. Bahkan seringkali yang diinginkan tak didapat, justru mendapatkan hal yang berbeda. Dan di saat ini kita harus menyadari bahwa yang kita inginkan tak selalu menjadi yang kita butuhkan.

Saat status single tak segera berubah
Apabila teman-teman sudah memiliki pasangan dan Anda belum. Ini bukan berarti Anda tak laku. Anda belum menemukan sosok yang pas dan membuat Anda nyaman, itu saja.
Sembari menunggu mr. Right, persiapkan diri Anda baik luar maupun dalam. Baik kepribadian maupun cantiknya penampilan.

Saat kehilangan barang kesayangan
Sudah disimpan baik-baik, ternyata masih saja bisa hilang.
Dan apabila hal ini pernah terjadi pada Anda, berpikirlah bahwa barang tersebut tak lagi bermanfaat untuk Anda. Ia akan lebih bermanfaat saat berada di tangan orang lain.

Saat kasih tak sampai
Pernah tidak jatuh cinta pada seseorang namun ternyata ia tak membalas perasaan cinta Anda?
Well, pernyataan kalau sudah jodoh tidak akan ke mana itu benar adanya. Anda bebas kok menyukai dan mencintai orang lain. Tetapi jangan pernah menuntut agar ia membalas perasaan itu, karena cinta sejati itu datangnya tulus tanpa harus diminta.

Surga Kecil di Sampang

Melancong ke Pulau Madura kurang pas rasanya jika tak menikmati pesona lautnya. 

Pulau yang menjadi bagian dari provinsi Jawa Timur ini memang memiliki beragam wisata lautnya. Salah satu wisata laut yang bisa Anda nikmati disini adalah Pantai Wisata Camplong.

Pantai Camplong sendiri terletak di jalan lintas Madura wilayah selatan, dan tidak jauh dari jalan raya. Pantai ini memilki panorama alam yang sangat indah, dengan pasir pantai yang cukup bersih.

Sesampainya di kawasan pantai ini, Anda akan terkesan dengan luasnya Pantai Camplong, dataran yang landai terlihat seperti tak ada batasnya. Deburan ombak yang cukup besar seakan menambah pesona panti Camplong.

Di pantai ini pengunjung dapat bermain pasir dan mandi di lautan dengan ombak yang tenang dan tak seberapa dalam, sehingga dapat dijadikan alternatif yang paling diminati oleh pengunjung. Bila cuaca cerah misalnya, di sore hari pengunjung dapat menikmati indahnya panorama saat matahari mulai tengggelam.

Jika ingin merasakan sensasi berperahu menyusuri selat Madura, tersedia pula perahu nelayan yang bisa disewa. Hanya dengan Rp 5 ribu sudah bisa merasakan terombang-ambing di atas laut, tapi biasanya perahu ini berada agak di tengah pantai. Sehingga harus rela berbasah-basah untuk naik ke atasnya.

Puas bermain seharian di pantainya, beristirahat sambil menikmati buah srikaya yang banyak dijajakan di kawasan pantai ini bisa menjadi pilihan. Pantai Camplong memang sangat khas dengan banyaknya penjaja buah srikaya.

Pagi dan sore hari adalah waktu yang paling pas berkunjung ke sana. Karena di siang hari cuaca sangat terik dan panasnya luar biasa. Jadi jangan lupa memakai kaca mata hitam, sun block atau bahkan payung saat pergi ke sana. 

Jika kebetulan kondisi air laut sedang surut, pengunjung bisa menikmati nikmatnya berjalan kaki di atas pasir yang lembut sambil sesekali merasakan gelitik deburan ombak yang menepi.

Bila Anda ingin menikmati pesona pantai Camplong lebih lama, dikawasan ini terdapat tempat penginapan. Papan nama bertuliskan hotel wisata Camplong yang berkonsep cottage menjadi penunjuk lokasi tempat wisata ini.

ASRI mencoba breakout resistance EMA 60 dan EMA 200


ASRI mencoba breakout resistance EMA 60 dan EMA 200 namun belum berhasil tembus dan kemudian harga pullback. Support terdekat di 455 dan 445, kemungkinan support 445 ini akan mampu menahan penurunan ASRI dan rebound di titik tersebut. Untuk lebih aman, Buy di area 445/440 dan cut loss kalo tembus 440, jika mau agressif bisa masuk bertahap mulai 455. Target jual terdekat adalah resistance EMA 60 dan 200 di harga 490

Disclaimer ON

PGAS Bertahan Di Area Support Kuat, Buy Jika Break Out


Ada hal yang menarik pada PGAS. Saham ini disupport oleh 2 Moving Average 200 & 100 di level 3650 dansecara bersamaan menguji Down Trend Resist Line di 3750. Siiringi MACD yang mulai meningkat, jika PGAS mampu menembus resistennya maka peluang penguatan akan terbuka menuju 4150 dengan minor target 3950.
Rekomendasi: Buy jika break 3750. Stoploss level 3600.
Disclaimer ON

BMRI Membentuk Pola Double Top, Sell


BMRI turun menembus support dari pola Double Top di 7850. Jika BMRI tidak mampu kembali ke atas level ini,maka saham ini berpeluang melanjutkan pelemahan menuju rangkaian support Moving Average di 7400 dengan minor target 7650. MACD yang menurun menunjukkan saham ini bergerak negatif.
Rekomendasi: Sell. Speculative Buy di target penurunan.
Disclaimer ON

Matahari Akan Terbit Dari Barat Itu Benar adannya, Berdasarkan Penelitian Fisika Modern


Sebuah situs Ukraina, Alraid News (2005) dan The Quran Miracles (2006) mengisahkan sejarah masuk Islamnya seorang peneliti muda fisika di negara itu setelah menemukan teori yang diyakini kebenarannya. Sebagai seorang ahli fisika, Demitri Bolykov mengatakan bahwa pintu masuk ke Islam baginya adalah fisika. Demitri tergabung dalam sebuah penelitian ilmiah yang dipimpin oleh Prof Nicolai Kosinikov, yang juga merupakan pakar fisika.

Teori yang dikemukan oleh Prof Kosinov merupakan teori yang paling baru dan paling berani dalam menafsirkan fenomena perputaran bumi pada porosnya. Teorinya memicu perdebatan di kalangan ilmuwan. Kelompok peneliti ini merancang sebuah sampel berupa bola yang diisi penuh dengan papan tipis dari logam yang dilelehkan, ditempatkan pada badan bermagnit yang terbentuk dari elektroda yang saling berlawanan arus.

Ketika arus listrik berjalan pada dua elektroda tersebut maka menimbulkan gaya magnet dan bola yang dipenuhi papan tipis dari logam tersebut mulai berputar pada porosnya fenomena ini dinamakan "Gerak Integral Elektro Magno-Dinamika". Gerak ini pada substansinya menjadi aktivitas perputaran bumi pada porosnya.

Pada tingkat realita di alam ini, daya matahari merupakan "kekuatan penggerak" yang bisa melahirkan area magnet yang bisa mendorong bumi untuk berputar pada porosnya. Kemudian gerak perputaran bumi ini dalam hal cepat atau lambatnya seiring dengan intensitas daya matahari.

Atas dasar ini pula posisi dan arah kutub utara bergantung. Telah diadakan penelitian bahwa kutub magnet bumi hingga tahun 1970 bergerak dengan kecepatan tidak lebih dari 10 km dalam setahun, akan tetapi pada tahun-tahun terakhir ini kecepatan tersebut bertambah hingga 40 km dalam setahun.

Bahkan pada tahun 2001 kutub magnet bumi bergeser dari tempatnya hingga mencapai jarak 200 km dalam sekali gerak. Ini berarti bumi dengan pengaruh daya magnet tersebut mengakibatkan dua kutub magnet bergantian tempat. Artinya bahwa "gerak" perputaran bumi akan mengarah pada arah yang berlawanan. Ketika itu matahari akan terbit (keluar) dari Barat.

Ilmu pengetahuan dan informasi seperti ini tidak didapati Demitri dalam buku-buku atau didengar dari manapun, akan tetapi ia memperoleh kesimpulan tersebut dari hasil riset dan percobaan serta penelitian.

Ketika ia menelaah kitab-kitab samawi lintas agama, ia tidak mendapatkan satupun petunjuk kepada informasi tersebut selain dari Islam. Ia mendapati informasi tersebut dari sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah, bahwasanya Rasulullah saw bersabda, "Siapa yang bertaubat sebelum matahari terbit dari Barat, maka Allah akan menerima taubatnya."

Tuesday, August 28, 2012

Doa Kita Pasti Terkabul Dalam Sholat Ini Buktinya!


Ka’bah dan kiamat. Sesungguhnya rumah yang pertama dibangun untuk manusia beribadah adalah rumah yang di bakkah (makkah) yang diberkati dan menjadi petunjuk bagi manusia. (qs. Ali imran: 96)

kita mungkin pernah bertanya kenapa harus solat menghadap kiblat, juga kenapa harus ada ibadah thawaf, ini juga sering jadi perenungan manusia, seperti ini :

1. Ketika mempelajari kaidah tangan kanan (hukum agama), bahwa putaran energi kalau bergerak berlawanan dengan arah jarum jam, maka arah energi akan naik ke atas akan naik ke atas. Arah ditunjukkan arah 4 jari, dan arah ke atas ditunjukkan oleh arah jempol. Ini benar-benar suatu peristiwa yang unik dan aneh.



2. Dengan gambar foto pola ibadah thawaf dimana bergerak dengan jalan berputar harus berlawanan jarum jam, ini menimbulkan pertanyaan, kenapa tidak boleh terbalik arah, searah jarum jam misalnya.



3. Kenapa solat harus menghadap kiblat, termasuk dianjurkan berdoa dan pemakaman menghadap kiblat
4. Kenapa solat di masjidil haram menurut hadist nilainya 100.000 kali dari di tempat sendiri.
5. Singgasana tuhan ada di langit tertinggi


perenungan sintesa (ilmu umum) :
1. Energi solat dan doa dari individu atau jamaah seluruh dunia terkumpul memiliki kekuatan supernatural dan terakumulasi di kabah setiap saat, karena bumi berputar sehingga solat dari seluruh dunia tidak terhenti dalam 24 jam, misal orang bandung solat dzuhur, beberapa menit kemudian orang jakarta dzuhur, beberapa menit kemudian serang dzuhur, lampung dan seterusnya. Belum selesai dzuhur di india pakistan, di makasar sudah mulai ashar dan seterusnya. Pada saat dzuhur di jakarta di london sholat subuh dan seterusnya 24 jam setiap hari, minggu, bulan, tahun dan seterusnya.

2. Energi yang terakumulasi, berlapis dan bertumpuk akan diputar dengan generator orang-orang yang bertawaf yang berputar secara berlawanan arah jarum jam yang dilakukan jamaah makah sekitarnya dan jamaah umroh / haji yang dalam 1 hari tidak ditentukan waktunya seperti dalam video tersebut.

3. Maka menurut implikasi hukum kaidah tangan kanan bahwa energi yang terkumpul akan diputar dengan tawaf dan hasilnya kumpulan energi tadi arahnya akan ke atas menuju langit. Jadi sedikit terjawab bahwa energi itu tidak berhenti di kabah namun semuanya naik ke langit. Sebagai satu cerobong yang di mulai dari kabah. Menuju langit mana atau koordinat mana itu masih belum nyampe pikiran saya. Yang jelas pasti tuhan telah membuat saluran agar solat dan doa dalam bentuk energi tadi agar sampai ke hadirat nya. Jadi selama 24 jam sehari terpancar cerobong energi yang terfokus.


kesimpulan
1. Solat dan doa, diyakini akan sampai ke langit menuju singgasana tuhan selama memenuhi kira-kira persyaratan uraian di atas dengan sintesa (gabungan/ekstrasi) renungan hukum agama dan hukum alam, karena dua-duanya ciptaan tuhan juga. Jadi hendaknya ilmuwan dan agamawan bersinergi/ saling mendukung untuk mencapai kemaslahatan yang lebih luas dan pemahaman agama yang dapat diterima lahir batin

2. Memantapkan kita dalam beribadah solat khususnya dan menggiatkan diri untuk selalu on-line 24 jam dengan tuhan, sehingga jiwa akan selalu terjaga dan membuahkan segala jenis kebaikan yang dilakukan dengan senang hati (iklas).

3. Terjawablah jika sholat itu tidak menyembah batu (kabah) seperti yang dituduhkan kaum orientalis, tapi menggunakan perangkat alam untuk menyatukan energi solat dan doa untuk mencapai tuhan dengan upaya natural manusia.

4. Tuhan maha pandai, maha besar dan maha segalanya.


Ini sekedar renungan dan analisa , semoga saja mampu memotivasi kita dan para pakar untuk memicu pemikiran, penelitian lebih dalam untuk lebih mempertebal keimanan dan menjadi saksi bahwa tuhan menciptakan semesta dengan penuh kesempurnaan tidak dengan main-main (asal jadi) sehingga makin yakin dan cinta pada tuhan yang maha esa. Mungkin renungan ini berlebihan dan berfantasi, tapi sedikitnya ini pendekatan yang mampu menjawab pertanyaan sebagaimana di atas dan tidak bertentangan dengan kitab suci dan hadist bahkan mendukungnya. Semoga bermanfaat . . .


Ramalan untuk memastikan bahwa ka’bah dan kiamat hanya allah yang tahu :
1. Ka’bah akan hancur dengan sendirinya (terbukti dengan ditenggelamkannya satu pasukan yang akan menyerang ka’bah suatu hari nanti).
2. Jika pusat bumi bergeser akan banyak kekacauan (seperti musim yang tidak mengenal waktu).
3. Kiamat akan cepat terjadi jika sholat sudah ditinggalkan.
4. Anda pasti juga pernah mendengar jika siapa yang meninggalkan sholat berarti telah merobohkan agama.

Kata Kata Bijak Untuk Cerminan Diri

Untuk yang hatinya letih:

Tuhanku Yang Maha Lembut,

Aku letih dengan tidak baiknya
sikap orang yang seharusnya mengerti
niat baikku.

Mengapakah Engkau mengijinkan
orang yang kubaiki
tidak berlaku baik kepadaku?

Aku tahu, ini pasti untuk kebaikanku.

Maka aku mohon,
kuatkanlah keikhlasanku
untuk memperbaiki sikapku
terhadap orang dan keadaan
yang tak bisa kuperbaiki.

Tuhan, kosongkanlah dadaku dari beban.

Aamiin


Ada dua hal yang tak bisa kembali dalam hidup: WAKTU & PERKATAAN. Pergunakanlah keduanya secara bijaksana agar bermanfaat.

Kamu tak akan bisa mengetahui apa yang akan terjadi kemudian, tetapi kamu bisa tahu bagaimana cara untuk menghadapinya.
Tidak ada yang bisa menghalangi keberhasilan untuk orang baik.
Kau tak bisa mencintai 2 orang berbeda pada saat yang sama. Kau hanya bisa memilih satu atau menyakiti keduanya.
Kamu tak bisa mengubah apa yang telah kamu lakukan, namun kamu bisa berkata jujur, meminta maaf, lalu biarkan Tuhan lakukan sisanya.
Teman bisa mengkhianatimu, pasangan bisa meninggalkanmu, tapi Tuhan... tidak akan pernah membiarkanmu terjatuh.
Kamu tak akan bisa membuat semua orang bahagia, namun kamu pasti bisa membuat seseorang bahagia karena dirimu bahagia.
Semua orang bisa membahagiakanmu dengan sesuatu yang istimewa, namun hanya seorang istimewa yang bisa membahagiakanmu tanpa apapun.


Jika kamu tak bisa keluarkan dia dari pikiranmu, mungkin dia seharusnya berada di sana. Pikiranmu tahu apa yang hatimu ingkari.
Satu orang yang bisa mencintai kekuranganmu jauh lebih berharga daripada 100 orang yang hanya mencintaimu karena kehebatanmu.
Kamu memang tak bisa mengubah masa lalu, tapi kamu bisa mengubah masa depan dengan cara belajar dari masa lalu.
Kamu tak bisa kembali ke masa lalu dan mengubah sebuah awal yang buruk, namun kamu bisa membuat akhir yang indah, mulai saat ini!
Seburuk apapun masa lalumu, kamu bisa jadi orang yang baru hari ini. Kamu bisa mengubah hidupmu, karena kamu bisa mengubah pikiranmu.
Setiap orang bisa berubah. Jangan pernah memandang rendah seseorang hanya karena dia pernah melakukan kesalahan di masa lalunya.
Terkadang hal yang bisa kamu lakukan adalah bertahan, tak peduli bagaimana sakitnya, karena akan lebih sakit jika kamu kehilangannya.
Cinta bisa tumbuh dimana saja. Namun pandailah memilih mana yang harus disirami, diabaikan atau bahkan dibiarkan layu dan mati.
Jika kamu tak bisa hargai seseorang yang memberikan yang terbaik untukmu, jangan berharap dia ada untukmu ketika kamu membutuhkannya.
Semua orang bisa katakan cinta, tak semua tulus dari hatinya. Daripada percaya apa yang kamu dengar, percayalah apa yang kamu rasa.
Jika seseorang bisa membuatmu tersenyum disaat orang lain membuatmu menangis, terus bersamanya. Beri yang terbaik darimu untuknya.
Kamu tak akan bisa hindari masalah, namun saat ia datang, berkatalah, "Aku akan lebih besar darimu. kamu tak bisa kalahkan aku."
Kemenangan tidak bisa diraih tanpa pengorbanan dan kerja keras.
Kamu memang bisa mengabaikan dia yang pernah kamu cinta, tapi kamu tak pernah bisa mengubah kenangan yang telah dia bawa ke hidupmu.
Kamu tak pernah bisa lupa mereka yang telah menyentuh hatimu, baik mereka yang menghancurkannya atau mereka yang menyembuhkannya.
Dalam hidup, kamu tak bisa menghindari rasa sakit, tapi kamu bisa memilih apakah sakit itu mendewasakanmu atau buatmu terpuruk.

Monday, August 27, 2012

BBTN Menguji Down Trend Resist Line


BBTN saat ini menguji Down Trend Resist line di 1390 dan secara bersamaan juga menguji kekuatan support 1340. Jika resisten mampu ditembus, BBTN berpeluang besar menguat mengakhiri konsolidasi menuju 1570 dengan minor target 1460. Posisi MA 50 > MA100 > MA200 menunjukkan posisi uptrend ideal.
Rekomendasi: Buy jika break 1390. Stoploss level 1340
Disclaimer ON

Inilah Kebiasaan Hidup Yang Bisa Membuat Kita Sukses


Sering kali kita berpikir, bagaimana caranya agar kita bisa kaya secara materi dengan waktu cepat, tapi sedikit di antara kita tidak memikirkan arti kaya yang sebenarnya, kebiasaan kita sangat menentukan arah yang akan kita lalui, ini sedikit motivasi buat agan-agan sekalian yang semoga berguna buat yang membacanya:



1. Kebiasaan mengucap syukurI
ni adalah kebiasaan istimewa yang bisa mengubah hidup selalu menjadi lebih baik. Bahkan agama mendorong kita bersyukur tidak saja untuk hal-hal yang baik, tapi juga dalam kesussahan dan hari-hari yang buruk. Ada rahasia besar di balik ucapan syukur yang sudah terbukti sepanjang sejarah. Hellen Keller yang buta dan tuli sejak usia dua tahun, telah menjadi orang yang terkenal dan dikagumi di seluruh dunia. Salah satu ucapannya yang banyak memotivasi orang adalah, “Aku bersyukur atas cacat-cacat ini, aku menemukan diriku, pekerjaanku dan Tuhanku”. Memang sulit untuk bersyukur, namun kita bisa belajar secara bertahap. Mulailah mensyukuri kehidupan, mensyukuri berkat, kesehatan, keluarga, sahabat, dan sebagainya. Lama kelamaan Anda bahkan bisa bersyukur atas kesusahan dan situasi yang buruk.


2. Kebiasaan berpikir positif
Hidup kita dibentuk oleh apa yang paling sering kita pikirkan. Kalau selalu berpikiran positif, kita cenderung menjadi pribadi yang yang positif. Ciri-ciri dari pikiran yang positif selalu mengarah kepada kebenaran, kebaikan, kasih sayang, harapan dan suka cita. Sering-seringlah memantau apa yang sedang Anda pikirkan. Kalau Anda terbenam dalam pikiran negatif, kendalikanlah segera ke arah yang positif. Jadikanlah berpikir positif sebagai kebiasaan dan lihatlah betapa banyak hal-hal positif sebagai kebiasaan dan lihatlah betapa banyak hal-hal positif yang akan Anda alami.


3. Kebiasaan berempati
Kemampuan berhubungan dengan orang lain merupakan kelebihan yang dimiliki oleh banyak orang sukses. Dan salah satu unsur penting dalam berhubungan dengan orang lain adalah empati, kemampuan atau kepekaan untuk memandang dari sudut pandang orang lain. Orang yang empati bahkan bisa merasakan perasaan orang lain, mengerti keinginannya dan menangkap motif di balik sikap orang lain. Ini berlawanan sekali dengan sikap egois, yang justru menuntut diperhatikan dan dimengerti orang lain. Meskipun tidak semua orang mudah berempati, namun kita bisa belajar dengan membiasakan diri melakukan tindakan-tindakan yang empatik. Misalnya, jadilah pendengar yang baik, belajarlah menempatkan diri pada posisi orang lain, belajarlah melakukan apa yang Anda ingin orang lain lakukan kepada Anda, dan sebagainya.


4. Kebiasaan mendahulukan yang penting
Pikirkanlah apa saja yang paling penting, dan dahulukanlah. Jangan biarkan hidup Anda terjebak dalam hal-hal yang tidak penting sementara hal-hal yang penting terabaikan. Mulailah memilah-milah mana yang penting dan mana yg tidak, kebiasaan mendahulukan yang penting akan membuat hidup Anda efektif dan produktif dan meningkatkan citra diri Anda secara signifikan.


5. Kebiasaan bertindak
Bila Anda sudah mempunyai pengetahuan, sudah mempunyai tujuan yang hendak dicapai dan sudah mempunyai kesadaran mengenai apa yang harus dilakukan, maka langkah selanjutnya adalah bertindak. Biasakan untuk mengahargai waktu, lawanlah rasa malas dengan bersikap aktif. Banyak orang yang gagal dalam hidup karena hanya mempunyai impian dan hanya mempunyai tujuan tapi tak mau melangkah.


6. Kebiasaan menabur benih
Prinsip tabur benih ini berlaku dalam kehidupan. Pada waktunya Anda akan menuai yang Anda tabur. Bayangkanlah, betapa kayanya hidup Anda bila Anda selalu menebar benih ‘kebaikan’. Tapi sebaliknya, betapa miskinnya Anda bila rajin menabung keburukan.


7. Kebiasaan hidup jujur
Tanpa kejujuran, kita tidak bisa menjadi pribadi yang utuh, bahkan bisa merusak harga diri dan masa depan Anda sendiri. Mulailah membiasakan diri bersikap jujur, tidak saja kepada diri sendiri tapi juga terhadap orang lain. Mulailah mengatakan kebenaran, meskipun mengandung resiko. Bila Anda berbohong, kendalikanlah kebohongan Anda sedikit demi sedikit.