Masih mengedepankan kekonyolan King Julien dan kawan-kawan
Alex, Marty, Melman, dan Gloria yang ditinggalkan oleh para Pinguin dan
Simpanse di Afrika merasa rindu dengan kehidupan mereka di kebun
binatang New York. Setelah berdiskusi, keempat hewan tersebut akhirnya
memutuskan untuk mencari para Pinguin dan Simpanse yang berada di Monte
Carlo, Monaco.
Sesampainya di Eropa, empat sekawan itu kemudian bergegas menemui kawan
Pinguin dan Simpanse tersebut di sebuah kasino. Setelah bertemu dengan
sedikit membuat kekacauan dan kepanikan di kasino, akhirnya Alex,
Marty, Melman dan Gloria berhasil membujuk para Pinguin untuk kembali
ke New York.
Kekacauan yang dilakukan Alex dan teman-teman tercium oleh salah
seorang pengontrol hewan yang dipimpin oleh Kapten Chantel DuBois,
seorang perempuan kejam yang berambisi memenuhi koleksi kepala binatang
miliknya dengan mengincar kepala Alex.
Adegan kejar-mengejar pun terjadi dan kawanan binatang yang dipimpin
Alex untuk kembali ke New York berhasil lolos dengan pesawat terbang
buatan para Pinguin. Namun naas, pesawat terbang tersebut mengalami
kerusakan dan akhirnya jatuh.
Hal tersebut tak luput dari pengawasan DuBois. Ia kembali mengumpulkan
pasukannya untuk mengejar Alex dan teman-teman. Di saat terdesak itu,
Alex menemui sebuah kereta berisi kawanan hewan sirkus yang dipimpin
oleh Vitaly, seekor macan Siberia yang ditemani oleh Stefano sang
anjing laut dan Gia, sang Leopard.
Vitaly yang pada awalnya tak ingin membantu Alex dan teman-temannya itu
pun akhirnya melunak dan mengajaknya ke dalam kereta sirkus karena
Alex, Marty, Melman dan Gloria mengaku sebagai anggota binatang sirkus
dari New York.
Dalam proses perjalanannya, Alex dan kawan-kawan ternyata mampu
memotivasi kawanan sirkus yang dipimpin Vitaly tersebut, hingga
akhirnya mereka dikontrak oleh salah seorang pemilik sirkus untuk
mengadakan pertunjukan di New York.
Namun perjalanan tersebut tak berjalan mulus. DuBois yang masih
berambisi memenggal kepala Alex untuk dikoleksi itu terus mengejar
mereka. Sampai pada akhirnya Alex, Marty, Melman, dan Gloria bahu
membahu mengatasi DuBois dengan bantuan Vitaly, Stefano, Gia dan
anggota sirkus lainnya supaya lepas dari ancaman perempuan kejam
tersebut.
Kisah lanjutan dari "Madagascar" dan "Madagascar: Escape 2 Africa" ini
masih menggunakan pendekatan yang sama seperti pada dua sekuel
sebelumnya. Kekonyolan empat sekawan, King Julien, seekor Lemur bersama
kedua anak buahnya, kawanan Pinguin yang dipimpin oleh Kowalski, dan
segerombolan Simpanse masih dikedepankan dalam kisah ini.
Tak hanya menampilkan adegan jenaka, film yang berdurasi sekitar 85
menit ini juga memasukkan unsur nilai moral tentang persahabatan dan
keyakinan.
Dirilis dengan tampilan 3D, sentuhan dari rumah produksi Dreamworks ini
nampak sangat hidup dan memanjakan mata, sehingga menambah keseruan
menonton aksi Alex dan kawan-kawan. Tayang serempak pada tanggal 8 Juni
2012, "Madagascar 3: Europe's Most Wanted" dapat menjadi pilihan utama
hiburan Anda sekeluarga di waktu luang.
No comments:
Post a Comment